Daftar 13 Istilah Ponsel yang Wajib Diketahui Agar Tidak Bingung Baca Review dan Spesifikasi HP

Bingung Baca Review dan Spesifikasi HP, Ini Daftar Istilah Ponsel yang Wajib Diketahui
Ilustrasi HP / Foto : Pexels

Glozaria - Dalam dunia perponselan ada istilah – istilah yang jarang diketahui oleh masyarakat awam. Seperti flagship, dual band, NFC dan beberapa istilah lainnya. Walaupun sebagai masyarakat awam, kalian harus mengerti dan mengetahui istilah – istilah perponselan ini.

Baik untuk sekadar pengetahuan saja maupun agar tidak tertipu dengan penawaran dari sales hp yang begitu memikat dan meyakinkan. Penawaran tersebut bisa jadi menggunakan istilah-istilah yang kalian tidak diketahui. Bila kalian tidak mengetahui istilah tersebut, kalian akan mudah ditipu dan terperdaya. 


Sebelum memutuskan pilihan ponsel yang akan dibeli, selain dari sales, kalian mungkin perlu melihat langsung spesifikasi dan review ponsel dari internet. Namun balik lagi, istilah-istilah ponsel membatasi pemahaman kalian dalam menentukan pilihan terbaik dalam memilih ponsel idaman. Daripada itu, penting bagi kalian untuk mengetahui beberapa istilah perponselan.

Bingung Baca Review dan Spesifikasi HP, Ini Daftar Istilah Ponsel yang Wajib Diketahui

Berikut ini daftar istilah perponselan wajib ditahu !

Flagship 

Daftar istilah perponselan pertama yang wajib ditahu adalah flagship. Flagship merupakan istilah yang digunakan untuk sebuah produk inti, produk terbaik maupun produk unggulan dari perusahaan. Produk yang diunggulkan biasanya akan merepresentasikan dari keseluruhan produk yang dimiliki / ditawarkan dari suatu perusahaan tersebut kepada konsumen. Misalnya flasgship produk smartphone Sony adalah seri Xperia “Z” atau seri Galaxy S dari Samsung.

Triple

Kata Triple digunakan untuk istilah dari benda atau bagian maupun fitur dari smartphone yang mempunyai jumlah tiga. Jika biasanya bilangan dua disebut melipatgandakan maka untuk bilangan tiga disebut melipattigakan. Jadi, pengertian triple sama dengan melipattigakan atau berkembang tiga kali lipat. Sebuah smartphone dengan kamera utama sebanyak 3 maka disebut sebagai triple camera.


Fast Charging

Istilah perponselan ini mungkin tidak asing bagi sebagian orang, yaitu fast charging. Fast charging merupakan sebuah teknologi yang berada pada perangkat dan charger untuk pengaturan pengisian daya yang lebih cepat. Sehingga kita tidak membutuhkan waktu yang lama saat pengisian daya baterai dari sebuah perangkat.

Quad Camera

Quad Camera adalah sebuah teknologi yang menghadirkan kamera ponsel dengan beberapa susunan kamera. Seperti kamera utama atau kamera normal, kamera ultra-wide angle, kamera dengan lensa potrait serta kamera ultra-macro.


Wireless Charging

Pengisian nirkabel atau sering disebut dengan istilah wireless charging. Sebuah teknologi yang memungkinkan adanya pengisian daya baterai pada sebuah perangkat dari jarak pendek tanpa kabel (nirkabel/wireless) .

Reverse Charging

Istilah Reverse Charging diartikan sebagai sebuah fitur yang pemakaiannya menggunakan ponsel untuk mengisi daya dari perangkat lainnya. Seperti jam tangan pintar, telepon pintar, dan gelang pintar.


Dual Band

Dual band merupakan istilah untuk fitur teknologi ponsel yang memiliki 2 frekuensi gelombang radio, seperti 800 dan 900 MHz. Kelebihan dari dual band adalah dapat mengurangi drop call serta gangguan network busy. 

Wifi Direct

Wifi Direct merupakan sebuah standari Wireless Fidelity untuk koneksi nirkabel peer to peer yang memungkinkan antara dua perangkat untuk membuat koneksi Wi-Fi langsug tanpa titik akses nirkabel, router maupun koneksi internet. Singkatnya Wi-Fi Direct adalah sebuah komunikasi single-hop seperti jaringan ad hoc seluler / nirkabel. 


Quick Charge

Quick Charge adalah teknologi dari Qualcomm untuk perangkat ponsel dan baterai yang dapat membuat proses pengecasan / pengisian daya lebih cepat.

USB Power Delivery

USB Power Delivery merupakan sebuah teknologi pengisian daya yang menggunakan USB tipe C. Teknologi ini memungkinkan kita untuk mengisi daya perangkat pada tegangan yang lebih tinggi. Serta mendukung pengisian dua arah dan transfer data dari host maupun periferal.

NFC

NFC (Near Field Communication) adalah teknologi komunikasi medan dekat yang memungkinkan antara dua perangkat elektronik berkomunikasi secara nirkabel dalam jarak dekat.


eMMC

eMMC (Embedded Multi-Media Controller) merupakan perangkat penyimpanan kecil yang terdiri dari memori flash NAND serta pengontrol penyimpanan yang sederhana. Standar dari eMMC pada aplikasi memori flash dikembangkan pada tahun 2006 oleh JEDEC dan Multi Media Card Association.

UFS

UFS atau Universal Flash Storage merupakan spesifikasi penyimpanan flash universal untuk kamera ponsel, kamera digital serta perangkat elektronik pada konsumen.

Demikian beberapa daftar istilah perponselan yang wajib ditahu. Semoga dapat menambah pengetahuan dan wawasan tentang istilah-istilah perponselan. Supaya kita semakin tahu dan paham. Sehingga kita tidak mudah terperdaya dan tertipu oleh tawaran dari penjual telepon yang tidak bertanggung jawab.

Penulis : Bagus Cahyono
Editor : Ariya WB
Diterbitkan Oleh : Ariya WB
Saria Bakti

Seorang Blogger sejak 2015. Senang berbagi informasi yang dapat meningkatkan Imunitas Tubuh.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama