Amankan Privasi Whatsapp Dengan Mengaktifkan Verifikasi 2 Langkah WA , Simak Caranya !

Amankan Privasi Whatsapp Dengan Mengaktifkan Verifikasi 2 Langkah WA , Simak Caranya !
Ilustrasi Verifikasi 2 Langkah Whatsapp / Gambar : Glozaria
Glozaria.com - Sejak heboh kebijakan privasi baru whatsapp maka privasi menjadi hal yang semakin penting dalam penggunaan aplikasi whatsapp berikutnya. Sekalipun whatsapp telah mengkonfirmasi tentang privasi whatsapp yang tidak berubah. Namun sebagai pengguna tentu tetap perlu mengamankan privasi dengan sebaik mungkin.

Salah satu fitur keamanan yang disediakan whatsapp adalah verifikasi 2 langkah. Selain di WA, fitur ini juga ada di aplikasi lain seperti twitter, facebook, dan telegram. Dengan fitur ini, pengguna diminta untuk memasukkan PIN 6 digit sebelum bisa masuk ke halaman chat whatsapp / whatsapp bisnis.


Tertarik mengamankan privasi whatsapp dengan verifikasi 2 langkah ? Simak langkah selengkapnya pada ulasan di bawah.

Cara Mengaktifkan Verifikasi 2 Langkah Whatsapp dan Whatsapp Bisnis

1. Buka aplikasi whatsapp / whatsapp bisnis.
2. Klik Titik Tiga  / ikon Menu dan pilih menu Setelan.
3. Pilih menu Akun (Privasi, keamanan, ganti nomor).
4. Pilih menu Verifikasi dua langkah.
5. Pilih Aktifkan.
Amankan Privasi Whatsapp Dengan Mengaktifkan Verifikasi 2 Langkah WA , Simak Caranya !
6. Buat dan masukkan PIN sebanyak 6 digit.
7. Konfirmasi PIN dengan memasukkan PIN yang sudah dibuat tadi.
8. Ketikkan alamat email yang akan digunakan untuk menyetel ulang PIN kalau Anda lupa PIN. Anda bisa melewati langkah ini dengan klik Lewati untuk menambahkannya nanti. Setelah itu klik Lanjut.
9. Ketikkan kembali alamat email Anda lalu klik Simpan.
10. Selesai, proses verifikasi dua langkah whatsapp dan whatsapp bisnis Anda sudah berhasil.

Dengan memasang fitur ini, Anda mungkin akan diminta untuk memasukkan PIN saat kembali ke halaman utama aplikasi whatsapp / whatsapp bisnis.

Cara Login Whatsapp Dengan Verifikasi 2 Langkah

1. Buka aplikasi Whatsapp / whatsapp bisnis.
2. Saat diminta memasukkan PIN, ketikkan PIN 6 digit yang sudah pernah dibuat.
Cara Login Whatsapp Dengan Verifikasi 2 Langkah
3. Selesai, Anda sukses masuk ke beranda whatsapp.

Baca juga :

Cara Menonaktifkan Verifikasi 2 Langkah Whatsapp dan Whatsapp Bisnis

1. Buka aplikasi whatsapp / whatsapp bisnis.
2. Klik Titik Tiga  / ikon Menu dan pilih menu Setelan.
3. Pilih menu Akun (Privasi, keamanan, ganti nomor).
4. Pilih menu Verifikasi dua langkah.
5. Pilih Nonaktifkan.
Cara Menonaktifkan Verifikasi 2 Langkah Whatsapp dan Whatsapp Bisnis
6. Pada jendela konfirmasi, pilih Nonaktifkan untuk mengkonfirmasi benar bahwa Anda ingin menonaktifkan fitur ini.
7. Selesai, fitur verifikasi dua langkah Anda telah nonaktif.

Baca juga :

Demikian caranya, semoga bermanfaat.
Saria Bakti

Seorang Blogger sejak 2015. Senang berbagi informasi yang dapat meningkatkan Imunitas Tubuh.

4 Komentar

Lebih baru Lebih lama